Ikuti Program Nulis Dari Rumah oleh Kemenparekraf RI -->
close
Pojok Seni
17 May 2020, 5/17/2020 08:24:00 AM WIB
Terbaru 2020-05-17T01:24:17Z
ArtikelBerita

Ikuti Program Nulis Dari Rumah oleh Kemenparekraf RI

Advertisement

pojokseni.com - Para penulis mungkin saja tetap bisa bekerja dan menulis karya-karya terbaiknya selama pandemi Covid-19 ini. Tapi sayangnya, buku-buku mereka tetap belum bisa diterbitkan, karena pandemi ini membuat bisnis penerbitan dan penjualan buku menjadi lesu.

Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf) RI mengajak para penulis untuk mengikuti program menulis dari rumah dengan cara mengirimkan tulisan Anda berupa cerpen dan esai. Sebelumnya, Anda juga jangan lupa untuk mengikuti peluncuran kegiatan bertajuk #nulisdarirumah ini di Youtube pada hari Minggu (17/5/2020) mendatang mulai pukul 13.00 WIB di Youtube Kemenparekraf.

Informasi selanjutnya akan disampaikan dalam acara launching tersebut. Sejumlah pembicara yang dihadirkan antara lain Muhammad Amin (Plt Direktur Industri Kreatif Musik, Seni pertunjukan dan Penerbitan), Josua Puji Simanjuntak (Plt Deputi Bidang Ekonomi digital dan Produk Kreatif), Rosidayati Rozalina (Ketua Umum IKAPI) dan Ahmad Fuadi (Penulis novel Trilogi Negeri 5 Menara).

Selain itu, Anda juga bisa mengikuti kegiatan ini mulai tanggal 17 Mei hingga 2 Juni 2020 mendatang. Ini merupakan salah satu program Kemenparekraf untuk memberikan stimulus bagi pelaku ekonomi kreatif (di sektor usaha penerbitan dan penulisan) yang tentunya juga terdampak pandemi ini.

Anda bisa membuat esai atau cerpen lalu dikirimkan ke email: direktorat.mspp@kemenparekraf.go.id. Bila beruntung, 100 cerita terbaik akan mendapatkan bantuan uang tunai dari Kemenparekraf.

Persyaratan Anda bisa mengikuti kegiatan ini adalah WNI, memiliki KTP dan NPWP, berasal dari perseorangan atau kelompok, dan mengisi biodata online di alamat ini: https://tinyurl.com/Nulis-dari-rumah.

Esai dan cerpen yang dibuat bisa bertema:


  • Toleransi di Indonesia (kemampuan menerima perbedaan)
  • Pariwisata di Indonesia
  • Pandemik di Indonesia (Covid-19)
  • Ekonomi Kreatif


Tentunya, tulisan yang diajukan tidak memiliki muatan politis tertentu, juga tidak bertentangan dengan Pancasila, SARA, bias gender, pornografi, kekerasan dan ujaran kebencian. Tulisan diketik di Ms Words dengan aturan:


  • Jumlah halaman 5 - 10 halaman
  • Huruf Times New Roman (12)
  • Spasi 1,5
  • Beri header Esai/Cerpen (pilih satu sesuai jenis tulisan Anda).


Karya tersebut tidak pernah dipublikasikan sebelumnya. Ketika mengirim ke lewat email, ini aturannya:


  • Tulis judul email: NULIS DARI RUMAH, (NAMA PESERTA), (ESAI/CERPEN)
  • Formulir yang sudah Anda isi
  • Surat Pernyataan Orisinalitas (Dibubuhi Materai Rp6.000 (Scan)


Jadi, yuk mulai menulis sekarang. Jangan lupa ikuti acara launchingnya untuk mendapatkan informasi lebih lanjut terkait acara ini.

Ads