Kelola dan DiaLoGue Artspace Ajak Berdonasi Sambil Nonton Wayang -->
close
Pojok Seni
12 October 2019, 10/12/2019 04:18:00 AM WIB
Terbaru 2019-10-11T21:18:00Z
eventMedia PatnerSeni

Kelola dan DiaLoGue Artspace Ajak Berdonasi Sambil Nonton Wayang

Advertisement


pojokseni.com - Yayasan Kelola, yang telah 20 tahun tanpa henti mendukung seniman Indonesia meluncurkan sebuah program baru yang mengajak masyarakat sebagai bagian dari ekosistem budaya. Gita Hastarika, Direktur Kelola menyampaikan bahwa sebenarnya salah bila berpikir publik seni dan budaya hanya terbatas pada senian dan pekerja seni.

"Kita semua, masyarakat adalah publik seni budaya. Budaya dan seni tidak akan ada tanpa masyarakat," kata Gita di Jakarta beberapa waktu lalu.

Hal itu juga yang mendasari Yayasan Kelola bekerja sama dengan Dia.Lo.Gue Artspace membuat sebuah acara bertajuk "Royo-Royo". Acara ini ditujukan untuk penggalangan dana yang kemudian ditujukan untuk pemajuan seni budaya dengan cara menampilkan para alumni program Kelola berbentuk pertunjukan, lokakarya, pameran dan juga diskusi. Acara ini sedianya akan digelar mulai tanggal 24 Oktober hingga 10 November 2019 mendatang di Dia.Lo.Gue Artspace Kemang, dan Kantor Kelola di Jakarta.

Acara bertajuk Royo-Royo ini memang ditujukan untuk mendukung seni budaya di Indonesia. Gita melanjutkan, dengan menonton satu pertunjukan, itu berarti penonton sudah berdonasi untuk satu kelompok seni yang setidaknya beranggotakan 10 orang lebih. "Lalu, bila Anda ikut workshop (lokakarya) seni, kamu jadi punya keterampilan baru dan mengajarkan lagi ke orang lain. Dengan demikian, seni tidak akan mati," ungkap Gita.


Sementara itu, nama "Royo-Royo" dipilih untuk mengangkat semangat gotong royong dalam kegiatan ini. "Semangat gotong royong ini yang membuat kami memilih nama Royo-Royo. Maknanya, bila ingin seni tumbuh subur, kita harus berkolaborasi dan saling dukung," ungkap Engel Tanzil, pemilik Dialogue Artspace.

Hari pertama, akan ada penampilan Wayang Bocor Eko Nugroho dari Yogyakarta, yang merupakan peraih Hibah Seni Kelola sejak tahun 2008. Karya yang dibuat berjudul "Permata di Ujung Tanduk". Sekilas tentang Eko Nugroho, ia adalah pembuat karakter wayang yang merupakan seorang perupa ternama di tingkat nasional maupun internasional. Sebagai salah satu alumni Kelola yang sudah sukses, maka Eko tergerak untuk ikut terlibat dalam kegiatan ini dalam rangka membantu dan mendukung seniman-seniman lainnya, apalagi yang lebih muda.

"Wayang Bocor lahir dan berkembang berkat dukungan Kelola, sekarang kami ingin mendukung Kelola dan seniman-seniman yang baru mengembangkan karirnya," jelas Eko. 

Untuk ikut berdonasi dengan cara menonton dan mengikuti workshop ini, Anda bisa mendapatkan tiket lewat Loket.com. Atau, untuk informasi lebih lanjut, Anda bisa menghubungi narahubung acara ini, Minanti (0813-8120-4946) atau via surel ke komunikasi@kelola.or.id. (ai/mp/pojokseni)

Jadwal Acara "Royo-Royo"


Kamis (24/10/2019)



  1. Pementasan I (khusus undangan) (19.30 - 20.10)
  2. Peresmian pembukaan pameran (20.10 - 20.25)


Jumat (25/10/2019)



  1. Management workshop: Make Yout Own Art Class (10.00 - 13.00)
  2. Management Workshop: Art Mechandise Business 101 (14.00 - 17.00)
  3. Pementasan II (19.30 - 20.10)


Sabtu (26/10/2019)



  1. Workshop Series Wayang Bocor Day 1: Create Wayang by Upcycling Your Trash (10.00 - 13.00)
  2. Workshop Upcycle: Create Your Pulp Jewelry (14.00 - 17.00)
  3. Pementasan III (18.15 - 18.55)
  4. Pementasan IV (20.00 - 20.40)


Minggu (27/10/2019)


  1. Workshop Series Wayang Bocor Day 2: Storytelling with Wayang (10.00 - 13.00)
  2. Upcycle Workshop: Make Your Own Sustainable Planter (14.00 - 17.00)
  3. Pementasan V (18.15 - 18.55)
  4. Pementasan VI (20.00 - 20.40)


Selasa (5/11/2019)


  1. Workshop: Manajemen Organisasi Seni Profesional (10.00 - 12.00 sesi1) (13.00 - 15.00 sesi2)


Rabu (6/11/2019)


  1. Workshop Perencanaan Kegiatan Seni: Perencanaan Keuangan (10.00 - 12.00 sesi1) (13.00 - 15.00 sesi2)


Kamis (7/11/2019)


  1. Sharing Alumni Hibah Seni (13.00 - 14.30)
  2. Diskusi: Bongkar Arsip Hibah Seni (15.00 - 17.00)

Ads