Vokalis Band Punk Jeruji Tutup Usia -->
close
Pojok Seni
22 June 2018, 6/22/2018 04:03:00 AM WIB
Terbaru 2018-06-21T21:05:34Z

Vokalis Band Punk Jeruji Tutup Usia

Advertisement

PojokSeni.com - Vokalis band hardcore punk, Jeruji, yang juga pendiri Rumah Cemara, Derajat Ginanjar alias Ginan tutup usia pada hari Kamis (21/6/2018) pukul 22.20 WIB pada usianya yang ke 37, di Bandung, Jawa Barat.

Informasi yang diperoleh PojokSeni, Ginan meninggal lantaran serangan jantung. Ginan sempat dilarikan ke RS Advent namun tak sempat diselamatkan. Selanjutnya, Ginan dibawa pulang ke rumah duka di Jalan dr. Slamet, Bandung untuk kemudian dikebumikan pada hari Jumat (22/6/2018) di Sarijadi, Bandung.

Adib Hidayat, seorang pengamat musik membenarkan kabar duka tersebut dari akun twitter-nya, beberapa saat setelah meninggalnya Ginan. Kabar itu juga dibenarkan oleh manager band Burgerkill, Dadan Ketu.

Mendiang Ginan yang menjadi vokalis untuk band Jeruji sejak tahun 1996 ini menjadi sosok inspirator, terutama bagi orang-orang yang putus asa karena terjangkit HIV Aids. Ginan yang divonis mengidap HIV Aids sejak usia 20 tahun ini terus berkarya dan mendirikan komunitas Rumah Cemara untuk memberi semangat serta dukungan anti diskriminasi pada sesama Orang Dengan HIV/AIDS (ODHA) di sekitarnya.

Semangat itu juga yang mengantarkan Jeruji menjadi band punk yang memiliki banyak pendengar dari Bandung, Indonesia hingga ke Eropa. Bahkan, Ginan turut aktif dalam upaya penanggulangan Narkoba dan Zat Adiktif Lainnya (NAPZA) juga pencegahan HIV/AIDS.

Meski tutup usia, namun semangat Ginan tidak pernah mati. Terakhir, ketua dewan pengawas Rumah Cemara ini menggelar konser "Always in Fashion" yang melibatkan bandnya dan komunitasnya tersebut. (ai/pojokseni.com)

Dukung PojokSeni.com menjadi blog favorit di Indonesian Website Awards 2018 dengan vote lewat pranala ini: https://www.iwa.id/2018/may/pojok-seni-wadah-seni-nusantara

Ads