Ditetapkan Sebagai Ibu Kota Baru, Inilah Beberapa Tempat Wisata Mempesona di Kabupaten Penajam Paser Utara dan Kutai Kartanegara -->
close
Pojok Seni
30 August 2019, 8/30/2019 09:55:00 PM WIB
Terbaru 2019-08-30T14:57:34Z
Artikel SponsorBeritaUlasan

Ditetapkan Sebagai Ibu Kota Baru, Inilah Beberapa Tempat Wisata Mempesona di Kabupaten Penajam Paser Utara dan Kutai Kartanegara

Advertisement

pojokseni.com - Presiden Joko Widodo telah menetapkan pada Senin (26/8) lalu mengenai pemindahan ibu kota baru di Kalimantan Timur.

Meski dipindahkan ke pulau Kalimantan, segala kegiatan ekonomi dapat dipastikan masih berpusat di Jakarta. Menurut Jokowi, pemidahan ibukota ini tak lain untuk mengurangi polusi dan kepadatan di sekitar daerah Jakarta.

Jika sebelumnya Jokowi masih merahasiakan dimana letak ibu kota, namun kini sudah dapat dipastikan ibu kota baru berada di sebagian Kabupaten Penajam Paser Utara dan sebagian lagi di Kabupaten Kutai Kartanegara. Kedua kabupaten itu dipilih lantaran dinilai paling ideal.

Sebelum ditetapkan sebagai ibu kota baru, kedua daerah tersebut sejatinya belum terekspos secara luas oleh media. Padahal Penajem Utara dan Kutai Kartanegara memiliki beberapa tempat wisata mempesona untuk mengisi waktu liburan akhir tahunmu.

Kabupaten Penajam Paser Utara


Penangkaran Rusa Penajam

Penangkaran rusa di Penajem Paser Utara (Sumber foto: Tribunnewswiki.com)

Kalau Bandung memiliki Ranca Upas sebagai tempat penangkaran rusa, ternyata ada pula penangkaran rusa yang terletak pada kawasan ibu kota baru di Kalimantan Timur yakni daerah Penajam Paser Utara, Desa Api-Api. Ratusan anak rusa yang ada di Penangkaran Rusa Penajam, umumnya adalah jenis Rusa Sambar Cervus Unicolor dan Rusa Timor Cervus Timorensis.

Di areal seluas 50 hektare ini, kamu tak cuma bisa melihat aktivitas yang dilakukan sekumpulan rusa saja, tetapi juga bisa memberikan langsung makanan kepada hewan mamalia yang satu ini. Harga tiket yang dibanderol untuk pengunjung saja relatif murah, di hari biasa kamu akan dikenakan biaya Rp 2 ribu, sedangkan akhir pekan dan tanggal merah Rp 5 ribu saja.

Air Terjun Tembinus

Air terjun Tembinus, Penajem Paser Utara (Sumber foto: Travel.tribunnews.com)

Letaknya yang berada di Desa Bumi Harapan, Kecamatan Sepaku ini memang lebih dikenal sebagai Niagara Tembinus dengan ciri khas tebing batuan berlapis setinggi 25 Meter. Pengunjung hanya bisa menikmati indahnya suara deburan air terjun tersebut di hari Sabtu dan Minggu hingga pukul 4 sore saja.

Lantaran air terjun Tembinus sendiri masih berada dalam kawasan PT ITCI Hutani Manunggal. Air yang jatuh dari tumpukan bebatuan tebing Tembinus membentuk kolam luas yang biasa digunakan oleh pengunjung untuk berenang. Disini, kamu bisa melihat secara langsung indahnya ciptaan Tuhan.

Taman Bunga Rozeline

Taman bunga Rozeline (Sumber foto: helloborneo.com)

Tidak hanya wisata air saja, Penajam Paser Utara yang termasuk pula dalam kawasan ibu kota baru Kalimantan Timur juga memiliki sebuah taman yang sangat indah dan cocok untuk swafoto. Adalah Taman Bunga Rozeline yang berada di Nipah-Nipah dekat kantor bupati Penajam Paser Utara.

Taman bunga yang dibangun pada era kepemimpinan Bupati Yusran Aspar ini terbilang lengkap dengan fasilitas gazebo, taman bermain, penangkaran monyet, dan danau yang ada di tengah taman. Menariknya lagi, Taman Bunga Rozeline tidak dipungut biaya masuknya loh, jadi kamu bisa mengunjungi taman tersebut setiap harinya dari jam 8 pagi sampai 10 malam secara gratis.

Kabupaten Kutai Kartanegara


Museum Mulawarman


Masih ingatkah kamu dengan pelajaran Sejarah yang mengisahkan tentang Kerajaan Kutai? Kini, kamu bisa melihat secara langsung benda prasejarah peninggalan kerajaan tersebut di Museum Mulawarman yang berada di dekat Sungai Mahakam, yaitu Jalan Tepian Pandan, Tenggarong, Kabupaten Kutai Kartanegara.

Di museum ini, kamu bisa melihat 5 ribu koleksi benda bersejarah yang terbagi dalam beberapa jenis. Mulai dari Patung Lembu Swana, Prasasti Yupa, Arca Hindu, Kalung Uncal, hingga singgasana raja dan permaisuri bisa kita jumpai di Museum Mulawarman. Harga tiket yang dibanderol pun cukup murah, kamu hanya perlu mengeluarkan uang sebesar Rp 3 sampai 5 ribu saja.

Ladang Budaya 

Ladang Budaya Tenggarong (sumber foto: jejakpiknik.com)

Tempat wisata lainnya yang tidak kalah populer dari Museum Mulawarman adalah Ladang Budaya. Lokasinya yang berada dalam lingkup ibu kota baru di Kalimantan Timur ini sangat cocok kamu kunjungi bersama keluarga maupun kerabat terdekat.

Karena disini, kamu akan disuguhkan beragam aktivitas menarik seperti flying fox, paintball, dan jembatan setali untuk mereka yang suka tantangan dan menguji nyali. Ada pula kebun binatang mini dengan hewan-hewan eksotis yakni beruang madu, uwa-uwa sampai burung merak. Kalau sudah puas dan lelah berkunjung di Ladang Budaya, kamu bisa bersantai terlebih dahulu Odah Rehat. Rumah tradisional khas Kutai ini sengaja disewakan khusus bagi pengunjung yang ingin beleha-leha bersama keluarga ataupun kerabat terdekat sembari menikmati udara segar di sana.

Pulau Kumala

Pulau Kumala (sumber foto: sportourism.id)

Tidak hanya di Jakarta saja, Kabupaten Kutai Kertanegara juga memiliki Ancol sendiri loh, namanya Pulau Kumala. Pulau yang terletak tepat di tengah Sungai Mahakam ini pastinya wajib masuk list kamu saat mengisi waktu liburan singkat di Kalimantan Timur.

Di pulau ini kamu bisa mencoba fasilitas jet coaster, komedi putar, kereta api mini, bombom car, dan berfoto ria di rumah adat Dayak Lamin yang terletak di salah satu sisi Pulau Kumala. Tidak hanya itu saja loh, kamu juga bisa menikmati panorama Pulau Kumala dan Kota Tenggarong dari atas Sky Tower dengan ketinggian mencapai 75 meter.

Itulah tadi beberapa destinasi wisata yang berada pada kawasan ibu kota baru tepatnya di Kalimantan Timur, yaitu sebagian Kabupaten Penajam Paser Utara dan Kabupaten Kutai Kartanegara untuk mengisi waktu liburanmu.

Tidak kalah menarik dari Jakarta dan sekitarnya bukan? Untuk kamu yang masih berdomisili di Jakarta dan masih penasaran mengenai pemindahan ibu kota baru, coba baca saja infonya di laman situs https://www.cekaja.com/info/ibu-kota-baru-di-kalimantan-timur-ini-fakta-faktanya/. (as/pojokseni.com)

Ads