B3Mime Padangpanjang Gelar Malam Apresiasi Pantomime -->
close
Pojok Seni
31 October 2016, 10/31/2016 05:34:00 PM WIB
Terbaru 2016-10-31T10:34:53Z
BeritaMedia PatnerSeni

B3Mime Padangpanjang Gelar Malam Apresiasi Pantomime

Advertisement

pojokseni.com - Festival pantomime dwi tahunan, Malam Apresiasi Pantomime (MAP) #2 oleh komunitas B3Mime Padangpanjang kembali digelar, tanggal 3 hingga 4 November 2016 mendatang. Tema yang diusung pada pergelaran kali ini adalah “Kembali Berbicara”. 

Dalam tema tersebut, B3Mime selaku penggegas acara ingin menyampaikan bahwa pantomime hari ini tidak hanya memakai baju hitam putih dan bergerak tanpa suara dengan ide cerita yang terkesan ringan saja. Namun, dewasa ini perkembangan pantomime telah sangat pesat. 

Pantomime telah bersentuhan dengan berbagai disiplin ilmu seni lainnya. Maka dari itu, karya-karya yang dipilih sebagai penampil di acara MAP #2 ini adalah karya-karya pantomime yang inovatif.   

Acara ini diharapkan akan memberikan pengetahuan baru tentang dunia pantomime kepada khalayak ramai dan memberikan stimulan-stimulan bagi kelompok pantomime pasif di Sumatra barat untuk kembali berbicara melalui karya. 

Diakhir acara, diadakan sesi diskusi dengan mengundang beberapa komunitas yang berada dilingkungan Sumatera barat. Dengan tema “Perkembangan pantomime di Sumatera barat”

Terdapat perbedaan yang sangat mencolok antara MAP yang pertama dan yang kedua ini. Pada perayaan MAP yang pertama pada tahun 2014, repertoar-repertoar yang ditampilkan dengan ide cerita yang riangan dan menggelitik. Namun, pada MAP yang kedua ini, repertoar-repertoar nonkonvensional dengan makna-makna filosofis tekandung didalamnya. Muatan makna yang lebih dalam membuat MAP#2 ini menarik.

Dalam penyelenggaraannya, B3mime bekerja sama dengan Himpunan Mahasiswa Program Studi Seni Teater, Program Studi Seni Teater ISI Padangpanjang, Kelompok Antara Kita, dan kelompok-kelompok pantomime seluruh Sumatra barat. Dengan media patner Pojokseni.com

B3mime mengajak penikmat seni, khususnya penikmat seni pantomime untuk hadir mengapresiasi acara Malam Apresiasi Pantomime (MAP) #2 di Teater Arena Mursal Esten ISI Padangpanjang. Dengan hadirnya b3mime, semoga kesenian pantomime di sumtra secara umum dan di Sumatera Barat secara khusus akan terus tumbuh dan berkembang. (isi/mp/pojokseni.com)

Ads